Fakultas Ekonomi Meraih Kategori Penghargaan Terbanyak untuk Bidang Publikasi Ilmiah Tahun 2021

Sertifikat Fakultas Terproduktif Publikasi Artikel Ilmiah Sosial dan Humaniora

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Andalas (UNAND) kembali menyelenggarakan event Konferensi Nasional Klaster dan Hilirisasi Riset Berkelanjutan (KN-KHRB) VII 2021.

Acara tahunan LPPM UNAND  dilaksanakan secara hybrid dari tangal 13-19 Desember 2021 dengan menggunakan platform zoom meeting dan secara langsung di Gedung Convention Hall Universitas Andalas Padang.

Pada acara pembukaan konferensi nasional dengan tema “Towards Research-based Innovation”, LPPM juga mengumumkan peraih Anugerah Universitas Andalas 2021 Kategori Fakultas.

Fakultas Ekonomi (Fekon) UNAND meraih 5 (lima) penghargaan (terbanyak dibanding semua fakultas) di bidang publikasi ilmiah, yaitu: Peringkat I Fakultas Terproduktif Publikasi Artikel Ilmiah Sosial dan Humaniora; Peringkat II Fakultas Terproduktif Publikasi Artikel Media Massa; Peringkat III Fakultas Terproduktif Publikasi Buku; Peringkat III Fakultas Terproduktif HKI Hak Cipta; dan Peringkat III Fakultas Terproduktif HKI Desain Industri.

Untuk kategori Fakultas Terproduktif Publikasi Artikel Ilmiah Sosial dan Humaniora, Fekon meraih skor v2: 8.967,5 dan diikuti oleh FISIP dengan skor v2: 5.453 dan FH dengan skor v2: 3.696.

LPPM UNAND memberikan penilain dengan kriteria Fakultas dengan skor v2 Sinta tertinggi berbasis web sinta.ristekbrin.go.id untuk tiga tahun terakhir (2019-2021) berdasarkan jumlah artikel terindeks Scopus dan terakreditasi, dan sitasi Scopus dan Google Scholar.

Selain itu, dua orang dosen Fekon UNAND juga menerima Anugerah Universitas Andalas, yaitu Prof. Dr. Ratni Prima Lita, SE., MM dan Syaiful Anwar, SE., M.Si.

Prof. Dr. Ratni Prima Lita, SE., MM menerima dua penghargaan; Peringkat II Dosen Terproduktif Publikasi Artikel Ilmiah Sosial dan Humaniora dengan skor v2 Sinta: 494,5 dan Peringkat II Dosen Terproduktif HKI Hak Cipta dengan jumlah HKI sebanyak 90 buah.

Sementara itu, Syaiful Anwar, SE., M.Si meraih Peringkat I untuk ketegori Dosen Terproduktif Publikasi Artikel di Media Massa.

Penghargaan Anugerah Universitas Andalas 2021 diserahkan langsung oleh Rektor UNAND, Prof. Dr. Yuliandri, SH., MH kepada Dekan Fakultas Ekonomi yang diwakili oleh Dr. Ma’ruf, M.Bus., M.Phil selaku Wakil Dekan III.

Translate »
Facebook
YouTube
Instagram