Asesor LAMEMBA Melakukan Asesmen Lapangan re-Akreditasi Prodi DIII Perbankan dan Keuangan

Padang – (01/05/2024) Program Studi Diploma III (DIII) Perbankan dan Keuangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas (FEB Unand) melalui proses re-akreditasi Program Studi. Salah satu tahapan re-akreditasi tersebut adalah Asesmen Lapangan oleh tim asesor LAMEMBA.

Tim asesor LAMEMBA terdiri dari Dr. Dyah Setyaningrum, SE., M.S.M., CPMA., CA (Universitas Indonesia) dan Utami Puji Lestari, SE., M.Ak., Ph.D., Ak., CA (Politeknik Negeri Jakarta).

Asesmen lapangan berlangsung pada tanggal 29 April sampai 1 Mei 2024 di ruang sidang Dekanat FEB Unand. Pada hari pertama asesmen lapangan hadir Wakil Rektor I UNAND dan perwakilan dari LPM, LPPM, DTI dan Perpustakaan Unand.

Wakil Rektor I Unand, Prof. Dr. Syukri Arief, M.Eng dalam sambutannya menyampaikan bahwa Unand menjadi Perguruan Tinggi Berbadan Hukum (PTN BH) sejak tahun 2020, Unand terus berupaya merapikan regulasi dan tata kelola di lingkungan Unand. WR I juga mengatakan bahwa dari 15 Fakultas dan 1 Sekolah Pascasarjana, FEB Unand merupakan salah satu fakultas yang signifikan dalam internasionalisasi.

WR I juga menyampaikan pesan kepada tim task force re-akreditasi untuk dapat memaksimalkan hal-hal yang perlu dikonfirmasi dari DED dan DKPS yang telah diserahkan ke LAMEMBA.

Setelah acara pembukaan tim Asesor LAMEMBA melakukan konfirmasi kepada pengelola prodi dan fakultas terkait informasi dan data yang telah dirangkum dalam DED dan DKPS Prodi DIII Akuntansi.

Tim asesor juga melakukan wawancara terhadap pengguna lulusan, alumni, dosen, dan mahasiswa. Tim asesor LAMEMBA juga melakukan peninjauan lapangan terhadap sarana, prasarana dan fasilitas penunjang proses belajar mengajar yang ada di FEB dan UNAND.

Translate »
Facebook
YouTube
Instagram