Dua Tim Mahasiswa FEB Unand Menjadi Finalis Business Case Competition di UI

Dua tim mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas (FEB UNAND) menjadi finalis dalam ajang The 11th Master’s Journey in Management (MJM) dan The 7th Bachelor’s Journey in Management (BJM) yang diselenggarakan oleh Management Research Center, Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia.

Tema yang diusung pada kompetisi studi kasus MJM dan BJM tahun ini adalah “BPJAMSOSTEK: Creating Excellent Service Value Towards Universal Coverage of Social Security Protection”.

Setelah serangkaian proses review dan penilaian berdasarkan kedalaman analisis, kreativitas, dan relevansi pemecahan masalah, tim Seri Cempaka Andalas yang terdiri dari mahasiswa Program Studi Magister Manajemen FEB UNAND dinyatakan sebagai salah satu finalis The 11th Master’s Journey in Management (MJM). Sementara itu, tim Yunen yang terdiri dari mahasiswa Program Studi Sarjana Manajemen FEB UNAND menjadi finalis pada The 7th Bachelor’s Journey in Management (BJM).

Para finalis MJM dan BJM mempresentasikan kaya mereka pada acara Grand Final tanggal 25 Oktober 2023 di Kampus Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Depok.

Tim Seri Cempaka Andalas meraih prestasi Harapan I setelah bersaing dengan lima finalis MJM dari Universitas Tarumanegara, Universitas Pertahanan, Universitas Indonesia, Universitas Udayana, dan Universitas Gadjah Mada.

Tim Yunen meraih juga meraih prestasi Harapan I setelah berkompetisi dengan lima finalis BJM dari Institut Teknologi Bandung, Universitas Indonesia (dua tim), Universitas Brawijaya, dan Universitas Gadjah Mada. Selamat kepada Silvia Rahmita, Mila Yunita Sari, dan Syarifah Raudzah (Tim Seri Cempaka Andalas) dan Syafiqa Feliciani, Nabil Ikram Albari, dan Teguh Hardiansyah (Tim Yunen).

Translate »
Facebook
YouTube
Instagram