
Mahasiswa dan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) merupakan dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Kegelisahan yang sering dihadapi mahasiswa adalah apabila dihadapkan pada pilihan untuk lebih mengutamakan akademik atau organisasi. Berprestasi di bidang akademik merupakan suatu keharusan karena tugas utama sebagai mahasiswa adalah belajar.
Sementara itu, sebagai mana dikutip dari surat pengantar pedoman pelaksanaan kegiatan organisasi kemahasiswaan Dirjen Dikti Kemendikbud Ristek, Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) merupakan wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan mahasiswanya dalam bentuk aspirasi, inisiasi, atau ide-ide positif dan kreatif melalui partisipasi dalam berbagai kegiatan yang relevan.
Chelsy Mazelfi dan Embra Patria adalah lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unand yang mewakili sosok mahasiswa dengan kemampuan mengelola waktu untuk fokus pada pencapaian akademik, tetapi pada saat yang sama juga mampu mengikuti kegiatan kemahasiswaan. Hal tersebut dibuktikan dengan terpilihnya Chelsy Mazelfi dan Embra Patria sebagai Bintang Aktivis Kampus pada periode Wisuda II Universitas Andalas Tahun 2022.
Chelsy Mazelfi merupakan lulusan Program Studi Diploma III Keuangan dan Perbankan angkatan tahun 2019. Selama mengenyam pendidikan di Program Diploma III FEB Unand, Chelsy juga mengikuti organisasi kemahasiswaan (Ormawa). Ia tercatat pernah menjadi Sekretaris Dinas Eksternal di Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa (BEM KM) FE Unand pada tahun 2021. Pada tahun yang sama, ia juga terlibat sebagai pengurus di divisi KESMA Himpunan Mahasiswa (HIMA) Diploma III.
Chelsy juga memiliki minat yang tinggi pada dunia entrepreneurship. Hal ini terbukti dengan keikutsertaannya di UKM Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) PT Unand. Tidak hanya aktif sebagai anggota, ia juga merupakan salah satu pengurus di Departemen PSDM HIPMI PT Unand pada tahun 2021.
Selain aktif dalam kepengurusan organisasi kemahasiswaan, Chelsy juga pernah terlibat dalam kepanitiaan beberapa kegiatan kemahasiswaan. Pada tahun 2021 saja, Ia pernah menjadi tim pelaksana Short–Course MBKM Tax on Demand for Millenial (2021), bendahara pelaksana Entrepreneur Fair IV HIPMI PT Unand, bendahara pelaksana Alek Gadang Masyarakan Ekonomi Unand dan masih ada beberapa kepanitian lainnya.
Aktifitas dan kesibukan di organisasi kemahasiswaan tidak membuat Chelsy Mazelfi mengabaikan prestasi akademisnya, terbukti ia lulus dengan IPK 3, 91. “Organisasi memang sangat penting, tetapi kuliah selalu menjadi prioritas utama, karena kuliah no.1 bagi saya”, ujar Chelsy saat dimintai testimoni sebagai Wisduwan Terbaik dan Bintang Aktivis Kampus.
Chelsy yang juga merupakan Mahasiswa Berprestasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unand Tahun 2021, mengungkapkan bahwa ia selalu menerapkan tiga prinsip; jujur, gigih, dan bertanggung jawab selama menjalani perkuliahan dan kegiatan di organisasi kemahasiswaan. “Dan setiap yang kita lakukan, selalu meminta izin dan dukungan orangtua, insyaAllah Tuhan Yang Maha Esa akan selalu meridhoi setiap langkah dan perbuatan kita”, tambahnya.
Selain Chelsy Mazelfi, ada satu orang lagi lulusan FEB Unand yang mewakili sosok mahasiswa yang memiliki kemampuan mengelola waktu untuk fokus pada pencapaian akademik tetapi juga aktif dalam kegiatan kemahasiswaan. Ia adalah Embra Patria, lulusan Program Studi S-1 Ekonomi angkatan 2018.
Embra berhasil meraih gelar Sarjana Ekonomi dalam kurun waktu tiga tahun sebelas bulan, dan dianugerahi prediket lulus Dengan Pujian pada prosesi Wisuda II Tahun 2022. Embra tidak hanya fokus mengejar prestasi di bidang akademik, ia juga mengasah softskill dengan mengikuti organisasi dan kegiatan kemahasiswaan.
Embra merupakan Ketua Umum Dewan Perwakilan Mahasiswa FEB Unand pada tahun 2021, sebelumnya ia juga pernah menjadi Ketua Umum Lembaga Kajian Ekonomi Islam (LKEI) FEB Unand periode 2019/2020. Pada periode tahun sebelumnya, Embra tercatat pernah menjadi asisten Pembina Asrama Unand, line judge badminton Dies Natalis Unand, staff departemen bisnis LKEI, staff departemen Danus Assalam Sumbar dan staff kerohanian AMA.
Selain menjalani aktifitas sebagai penggurus di oganisasi kemahasiswaan, Embra Patria juga mendapat kepercayaan sebagai ketua pelaksana dalam kegiatan kemahasiswaan, seperti Gebyar Mahasiswa Asrama Unand tahun 2019, MTQ FE Unand tahun 2019, dan Pemilihan Umum Raya FE Unand tahun 2018.
Pada tahun 2021, Embra pernah mengikuti Program Kredensial Mikro Mahasiswa 2021 yang diselenggarakan oleh FEB Universitas Indonesia dan BSI. Tidak hanya itu, ia juga pernah terjun ke lapangan sebagai enumerator penelitiantentang Potensi Pajak dan Retribusi Daerah Kota Bukittinggi tahun 2021.
Prestasi di bidang akademik dan kiprahnya di organisasi kemahasiswaan membawa Embra Patria meraih beberapa penghargaan. Selain penghargaan sebagai Bintang Aktivis Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unand Tahun 2022, Embra juga meraih Juara III pada Lomba Orasi Rabbani Fair Unand tahun 2020, dan dinobatkan sebagai mahasiswa teladan Asrama Unand tahun 2019. Penghargaan sebagai Bintang Aktivis Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unand diberikan berdasarkan hasil seleksi dari Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FEB Unand terhadap wisudawan/ti yang terdaftar pada periode wisuda II tahun 2022. Penilaian dilakukan terhadap portofolio wisudawan/ti yang meliputi bidang; kompetisi, pengakuan, penghargaan, karir organisasi, hasil karya, pemberdayaan atau aksi kemanusiaan dan kewirausahaan.