



Berdasarkan SK Rektor nomor: 441/KPT/R/PTN-BH/UNAND/2022, per tanggal 25 April 2022 Fakultas Ekonomi Universitas Andalas resmi berganti nama menjadi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Andalas (Unand). Pada tanggal 28 Mei 2022 FEB Unand mengadakan acara penyerahan ijazah wisudawan/ti periode Wisuda II Tahun 2022 secara luring.
Acara penyerahan ijazah wisudawan/ti FEB Unand dilaksanakan setelah prosesi Wisuda II tingkat Universitas pada tempat yang sama yaitu di gedung Auditorium Unand. Sebanyak 162 orang lulusan FEB Unand diwisuda oleh Rektor, Prof. Dr. Yuliandri, SH., MH. Wisudawan/ti FEB terdiri dari 1 lulusan Prodi Doktor, 14 lulusan Prodi Magister, 88 orang lulusan Prodi Sarjana dan 59 orang lulusan Prodi Diploma III.
Penyerahan ijazah selain diikuti oleh pimpinan dan pengelola FEB Unand, juga dihadiri oleh Dr. Syahril Ali, SE., M.Si., CA., Ak., CPA selaku Ketua Senat Akademik FEB, Yenni Gunawan, SE., Akt yang mewakili IKA FE Unand, dan Bapak Taharudin perwakilan orang tua wisudawan.
“Alhamdulillah untuk pertama kali setelah covid melanda dunia, kita dapat melaksanakan wisuda secara luring tatap muka langsung. Semoga ini menambah nilai dan memberikan kesan tersendiri keapda wisudawan/ti khususnya pada keluarga wisudawan/ti yang telah berhasil mengirimkan putra-putri terbaik dan pada hari ini diwisuda” ujar Efa Yonnedi, S.E., Ak., MPPM., Ph.D selaku Dekan FEB Unand.
Dekan mengingatkan para wisudawan/ti bahwa tantangan yang akan dihadapi ke depan tidak mudah, apalagi pada era VUCA (volatility, uncertainty, complexity, ambiguity). Dekan meyakini pendidikan adalah cara yang jitu untuk mencetak SDM yang unggul.
“Kami pesankan kejarlah pendidikan setinggi-tingginya. Karena itu akan bermanfaat untuk diri sendiri dan kampung halaman’ ujar Dekan.
Pada pidato melepas wisudawan, Dekan menyampaikan bahwa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unand telah berkembang secara signifikan. Saat ini, FEB memiliki 15 program studi (prodi); 4 prodi diploma III, 1 program profesi, 5 prodi sarjana dan 3 prodi magister dan 2 prodi doktor.
Program studi induk yaitu ekonomi, manajemen, dan akuntansi sudah terakreditasi A. Tiga program sarjana sudah disertifikasi oleh ASEAN University Network-Quality Assurance (AUN-QA) yang merupakan program sertifikasi level Asia Tenggara. Program Magister Manajemen sudah mendapat akreditasi internasional ABEST-21 yang berpusat di Tokyo, Jepang.
“Kemudian tahun 2022 ini, enam program studi dilingkungan Fakultas Ekonomi Unand telah mengikuti akreditasi internasional FIBAA yang berbasis di Jerman, yaitu program sarjana akuntansi, manajemen, dan ekonomi, kemudian program magister ekonomi, manajemen dan akuntansi” tambah Dekan.
Sebelum mengakhiri pidatonya, Dekan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan dalam memajukan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unand. Secara khusus, Dekan juga memberikan apresiasi kepada Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi Unand yang telah memberikan bantuan kepada almamater berupa beasiswa pendidikan, bantuan buku ajar dan mendukung kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan FEB Unand.