
Pusat Perancangan Undang-Undang Badan Keahlian DPR-RI melakukan kunjungan ke Fakultas Ekonomi Universitas Andalas (Unand) pada tanggal 28 Maret 2022. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan diskusi dan uji konsep Naskah Akademik dan Rancangan Undang-Undang tentang Kewirausahaan Nasional. Tim dari Pusat Perancangan Undang-Undang Badan Keahlian DPR-RI disambut oleh Dr. Ma’ruf, S.E., M.Bus., M.Phil yang mewakili Dekan Fakultas Ekonomi Unand dan Dr. Wetria Fauzi, S.H, M.H yang mewakili Dekan Fakultas Hukum Unand.
Sebagaimana dijelaskan dalam konsep (draft) Rancangan Undang-Undang tentang Kewirausahaan Nasional, Kewirausahaan Nasional merupakan sebuah upaya untuk menciptakan cara kerja yang dipadukan dengan pemanfaatan teknologi secara efisien yang bertujuan memperoleh keuntungan yang lebih besar.
Pembentukan wirausaha baru dengan didorong oleh program-program kewirausahaan nasional yang tangguh, mandiri, kreatif, dan professional merupakan sebuah upaya untuk menumbuhkembangkan semangat berwirausaha dalam rangka meningkatkan daya saing nasional di era globalisasi.
Rancangan Undang-Undang Kewirausahaan Nasional dibentuk dengan mempertimbangkan bahwa pengaturan mengenai kewirausahaan saat ini masih tersebar dalam berbagai Peraturan Perundang-undangan dan belum diatur secara terpadu dan komprehensif.
Diskusi dan uji konsep Naskah Akademik dan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Kewirausahaan Nasional berlangsung dari tanggal 28 sampai 30 Maret 2020. Diskusi pada hari pertama berlangsung di ruang sidang dekanat Fakultas Ekonomi Unand dan diikuti oleh tim dari Fakultas Ekonomi (FE) dan Fakultas Hukum (FH) Unand. Tim dari FE Unand diwakili oleh Dr. Ma’ruf, S.E., M.Bus., M.Phil., Danny Hidayat, S.E., M.M., dan Indah Permata Suryani, S.E., M.Sc. Sementara, tim dari FH Unand diwakili oleh Dr. Wetria Fauzi, S.H, M.H
Kunjungan ini merupakan lanjutan dari diskusi yang sebelumnya digelar secara virtual untuk mendapatkan pandangan akademisi dan sekaligus pengumpulan data dalam penyusunan naskah akademik RUU Kewirausahaaan Nasional. Diskusi yang dilaksanakan pada tanggal 26 sampai 29 Oktober 2021 juga mengundang Indah Permata Suryani, S.E., M.Sc. (FE Unand) untuk memberikan pandangan terkait RUU Kewirausahaan Nasional.
