FEUA Mengadakan Sayembara Desain Gedung Fakultas Ekonomi Kampus Jati

FEUA Mengadakan Sayembara Desain Gedung Fakultas Ekonomi Kampus Jati

Fasilitas perkantoran Fakultas Ekonomi Unand Jl. Perintis Kemerdekaan no.77, Padang  pada saat ini berada di dalam kompleks yang sama dengan fasilitas perkantoran Fakultas Kedokteran Gigi Unand. Seiring dengan bertambahnya prasarana, sarana penunjang dan adanya kebutuhan ruang-ruang pendukung aktivitas kerja civitas akademika, Fakultas Ekonomi Unand merencanakan untuk menyediakan fasilitas gedung perkantoran Fakultas Ekonomi Unand Jl. Perintis Kemerdekaan no.77, Padang yang baru dengan segala kelengkapannya.

Konsep fasilitas akademis Fakultas Ekonomi Unand yang terpadu merupakan salah satu upaya Fakultas Ekonomi untuk meningkatkan kualitas dan efisiensi pelayanan publik. Selain kebutuhan ruang aktivitas yang terpenuhi, penampilan eksterior bangunan diharapkan dapat mewakili sejarah dan keinginan serta gambaran kewajiban akademik Fakultas Ekonomi, dan Universitas Andalas untuk Kejayaan Bangsa. Sebagai bangunan publik yang menampung seluruh aktifitas utama civitas akademikan Fakultas Ekonomi yang merupakan bagian dari Universitas Andalas, maka gedung ini selayaknya dirancang dengan masukan dari seluas-luasnya masyarakat.

Untuk mengumpulkan ide-ide kreatif dari publik, Fakultas Ekonomi Unand kemudian mengadakan sayembara terbuka gagasan rancangan Gedung Fakultas Ekonomi Unand Jl. Perintis Kemerdekaan no.77, Padang. Kota Padang sebagai kota pendidikan tinggi yang di Sumatera Barat, juga memiliki artsitek dan perencana yang tentunya sangat berpotensi menawarkan berbagai alternatif rancangan yang berkualitas tinggi bagi Fakultas Ekonomi, Unand. Meskipun demikian, masukan ide-ide kreatif juga diharapkan dari masyarakat umum dan masyarakat di luar Kota Padang. Informasi lengkap tentang jadwal pelaksanaan, pendaftaran dan panduan sayembara silahkan klik tautan berikut [SAYEMBARA DESAIN GEDUNG FEKON JATI]

Update:
Jadwal Penelasan Teknis Diundur menjadi tanggal 25 Oktober 2021, pukul 14.00 s/d 15.30 WIB

Translate »
Facebook
YouTube
Instagram